Bertemunya Dua Tokoh yang Dekat dengan Masyarakat dan Kepemudaan

Nasional10,374 views

KESBANG.COM, JAKARTA -Muswil XII Pemuda Pancasila yang dilaksanakan pada Jumat 23/9/17 di Twin Hotel Jakarta mempertemukan dua sosok tokoh yang dekat dengan masyarakat arus bawah dan ormas kepemudaan dalam suasana yang penuh keakraban.

Pertemuan antara Mayjen TNI (Purn) H. Tatang Zaenudin mantan Deputi Basarnas dengan KRMH. Japto Soeryosumarno, SH mengindikasikan kedekatan diantara kedua tokoh nasional tersebut.
Sebagian masyarkat menilai pertemuan tersebut berindikasi muatan politik dimana seperti diketahui Mayjen TNI (Purn) H. Tatang Zaenudin adalah salah satu kandidat yang akan maju di pilkada Jabar yang akan datang dan digadang akan maju dari partai Gerindra.
Dalam kesempatan ini Mayjen TNI (Purn) H. Tatang Zaenudin yang akrab dipanggil kang Tatang / TZ mengatakan bahwa pertemuan kali ini masih sebatas pertemuan biasa antara dua sahabat, beliau hadir sebagai undangan, dan kang Tatang / TZ sangat mengagumi sosok Japto Suryosoemarno sebagai tokoh pemuda yang kharismatik, cerdas, pemberani sekaligus memiliki jiwa nasionalisme yang tinggi sebagaimana jiwa prajurit sejati yang akrab dengan masyarakat sosial dan pemuda, dan untuk kedepannya beliau berharap agar dapat lebih intens berkonsolidasi dan berkomunikasi dengan pak Japto Suryosoemarno beserta jajaran pengurus dan anggota Pemuda Pancasila.(May/ Zul)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed