Bupati dan Wakil Bupati Gaungkan Kopi dan Pariwisata Lampung Utara pada Grand Opening Lampung Fest 2025

Daerah15 views

 

Pemerintah Kabupaten Lampung Utara menegaskan komitmen penuh pada penguatan sektor kopi dan pariwisata daerah melalui kehadiran Bupati Dr. Ir. Hamartoni Ahadis, M.Si. dan Wakil Bupati Romli, S.Kom., S.H., M.H. pada Grand Opening Lampung Fest 2025 di PKOR Way Halim, 12 November 2025.

Acara dibuka langsung oleh Gubernur Lampung bersama Wakil Gubernur serta jajaran Forkopimda Provinsi, menandai dimulainya rangkaian Lampung Fest yang mengusung tema “Coffee and Tourism”.

Bupati dan Wakil Bupati hadir bersama Sekda Drs. H. Lekok, M.M., para Asisten, Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama Pemkab. Lampung Utara, Forkopimda Kabupaten dan para Camat. Kehadiran tersebut menjadi bentuk dukungan penuh terhadap pengembangan kopi dan pariwisata sebagai kekuatan ekonomi baru daerah.

Pada kesempatan itu, Bupati Hamartoni menegaskan bahwa Lampung Utara memiliki potensi kopi berkualitas yang harus terus ditonjolkan di tingkat provinsi. Pemkab. Lampung Utara turut menjajakan produk kopi unggulan sebagai bentuk promosi kepada masyarakat luas dan pelaku industri.

Selain kopi, Lampung Utara juga menampilkan kekayaan budaya daerah. Tari Bedayo Abung Siwo Migo tampil sebagai opening performance, memukau pengunjung dan memperlihatkan bahwa Lampung Utara bukan hanya penghasil kopi tetapi juga memiliki warisan budaya kuat sebagai daya tarik wisata.

Dalam rangkaian kegiatan pembukaan, Gubernur Lampung turut mengunjungi Anjungan Lampung Utara. Gubernur memberikan apresiasi atas kesiapan serta tampilan yang disajikan dan menyebut bahwa partisipasi Lampung Utara menjadi bagian penting dalam menyukseskan penyelenggaraan Lampung Fest 2025.

Wakil Bupati Romli menyampaikan bahwa Lampung Fest menjadi ruang strategis untuk memperkuat jejaring promosi daerah. Ia berharap potensi kopi serta destinasi pariwisata Lampung Utara semakin dikenal dan memberi dampak ekonomi bagi masyarakat.

Pemkab Lampung Utara akan terus mendorong inovasi, kolaborasi dan promosi lintas sektor agar kopi dan pariwisata daerah semakin berdaya saing dan membawa manfaat nyata bagi pembangunan daerah.

News Feed