DR. Parasian Simanungkalit Pimpin Kembali GEPENTA

Daerah7,644 views

KESBANG.COM, SURABAYA –  DR. Parasian Simanungkalit terpilih kembali sebagai Ketua Umum DPN Gerakan Nasional Peduli Narkoba Tawuran dan Anarkisme (GEPENTA) Periode 2017-2022 pada Musyawarah Nasional Gepenta ke-3 yang diadakan di Hotel Oval Surabaya.

Perhelatan Munas GEPENTA bertema “Pertahankan NKRI dengan Perlawanan Rakyat Semesta” ini diadakan sekalogus dalam rangka memperingati Hari Pahlawan Nasional 10 November 2017.

Munas Gepenta yang berlangsung pada tanggal 10 Nopember 2017 ini bertempat di hotel Oval Surabaya dan dibuka oleh Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mensikbud) yang diwakili oleh Dr. Ari Budiman M.Si.

Ketua Panitia adalah Ketua DPP GEPENTA Jawa Timur Khairul Huda SE., MH. melaporkan bahwa Munas dihadiri oleh semua Ketua DPP Gepenta seluruh Indonesia dan DPK Gepenta dari beberapa daerah serta Pengurus DPK GEPENTA Se Jawa Timur.

“Dengan semangat kepahlawanan kota Surabaya sebagai kota Pahlawan diharapkan agar GEPENTA dapat mewarisi jiwa dan nilai juang para Pahlawan untuk bersatu padu mempertahankan NKRI dengan perlawanan rakyat semestA untuk tetap tegaknya NKRI bersasarkan Pancasila dan UUD 1945,” harap Khairul.

Sebelumnya, Laporan Pertanggung jawaban Ketua Umum GEPENTA yang sudah dibagikan kepada peserta kemudian laporan pertanggungan itu diterima peserta munas dan dilanjutkan penunjukan pimpinan sidang Anggota Badan Pendiri Organisasi Gepenta Drs Parlin  S.

Setelah itu, dibentuk Tim pemilihan Ketua Umum oleh Badan Pendiri Organisasi dan Ketua Umum demisioner yang terdiri dari Deputi Sosial Kontrol DPN Gepenta, Brigjenpol Pur Drs Ivan Sihombing, Drh. Arif, Ketua DPP Gepenta DKI Jakarta dr. Steven, Ketua DPP Gepenta Bali Mangku Intan, Ketua DPP  Gepenta Kaltim Arman. Setelah menskors sidang untuk selama 1 jam, maka sidang dimulai lagi. Dari semua yang hadir secara musyawarah mencalonkan dan menunjuk kembali Ketua Umum DPN Gepenta periode 2012-2017 Dr. Parasian Simanungkalit melanjutkan kepemimpinan Ketua Dpn Gepenta lima tahun berikutnya periode 2017-2022.

MUNAS III Gepenta ketiga ini berjalan dengan penuh kekeluargaan dan keakraban serta sesuai dengan Visi Gepenta “Ciptakan Indonesia negeri aman damai makmur dan sejahtera tanpa narkoba tawuran dan anarkis untuk tetap tegaknya NKRI berdasarkan Pancasila dan UUD 1945. (Zul & Endi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed