Genjot Pengembangan Bisnis UMKN, Kemendagri Gelar Forum Ekonomi

Nasional36,719 views

KESBANG.COM, JAKARTA – Kementerian Dalam Negeri mengakui potensi UMKM yang terbukti telah mampu menyumbangkan ketahanan perekonomian nasional.

Karena itu, untuk mengembangkan potensi UMKN ini, Direktorat Jenderal Politik dan Pemerintahan Umum (Polpum) melalui Direktorat Ketahanan Ekonomi, Sosial dan Budaya menggelar Forum Ekonomi yang merupakan rangkaian Kegiatan Nusantara Expo dan Forum di TMII, Jakarta.

Kegiatan bertema “Optimalisasi Pengelolaan Sumber Daya Ekonomi Wilayah yang Berkeadilan” ini dibuka oleh Sekretaris Direktorat Jenderal (Sesditjen) Polpum, Didi Sudiyana.

“Forum Ekonomi ini bertujuan terwujudnya pembangunan ekonomi daerah yang efektif dan kuat dengan memberdayakan pelaku dan potensi daerah, serta memperhatikan untuk memberdayakan pelaku dan potensi daerah, serta memperhatikan penataan ruang, baik fisik maupun sosial sehingga terjadi pemerataan pertumbuhan ekonomi yang sejalan dengan pelaksanaan otonomi daerah,” ujar Didi Sudiyana di Jakarta, (19/10/2017)

Kegiatan ini dihadiri pejabat pemerintah provinsi, kabupaten dan kota, jajaran kesbangpol provinsi, kabupaten dan kota, jajaran direksi dan manajemen Badan Usaha Milik Negara (BUMN/BUMD), dan pelaku ekonomi.

Adapun pembicaranya yaitu, Yudi Hermawan, Kasubdit PSDA KP Ditjen PKP Kementrian Desa PDT, Yudi Hayono, Dosen UMP Direktur Eksekutif Nusantara Center, Cahyo R. Djatmiko, Ketua Forum UKM Digital Indonesia, Nina Kurnia, Kadiv UMKN Jamkrindo.

Menurut Didi, dengan mensinergikan pelaBUMN/BUMD dan instansi terkait lainnya diharapkan akan berdampak pada upaya penanggulangan kemiskinan. Jika kemiskinan bisa dikurangi dengan  perluasan kesempatan kerja maka berdampak pada stabilitas ekonomi.

Dia mengharapkan, dari kegiatan ini pada akhirnya juga akan mampu menciptakan kemandirian ekonomi nasional dengan daya saing tinggi dan mewujudkan kemampuan rakyat.

“Termasuk mengurangi disparitas antar wilayah dengan pendayagunaan sumber daya potensial secara optimal dan berkelanjutan, sehingga bernilai ekonomi,” pungkasnya.   (Zul/Foto: Enhar)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed