Ingin liburan ke Korea? Ini 10 Makanan Khasnya yang Siap Menggoyang Lidah!

Umum7,567 views

Jakarta – Korea Selatan menjadi destinasi liburan favorit wisatawan domestik dalam kurun waktu satu dekade terakhir.

Banyak tempat wisata menarik di negeri ginseng yang sayang untuk dilewatkan.

Apalagi kini banyak maskapai internasional yang siap memfasilitasi perjalanan liburan Anda.

Jika Anda ingin memesan tiket pesawat maskapai internasional, Anda bisa melakukannya secara mudah dengan dukungan Traveloka.

Online Travel Agent (OTA) kepercayaan masyarakat ini selalu menyediakan akomodasi perjalanan lengkap yang biayanya dapat disesuaikan dengan bujet masing-masing individu.

Lebih hebatnya lagi, Traveloka juga memfasilitasi pemesanan tiket Korean Air bagi Anda yang akan melakukan perjalanan antar daerah di negara tersebut.

Keinginan berlibur sampai puas akan terwujud dengan lancar kalau Anda menyusun rencana perjalanan secara matang.

Tak lengkap rasanya bila berlibur ke Korea Selatan tanpa menikmati sajian kulinernya yang unik dan menggugah selera.

Beberapa rekomendasi makanan khas Korea yang sayang untuk dilewatkan adalah sebagai berikut:

Haemul Pajeon

Kata pajeon memiliki arti panekuk dalam bahasa Korea. Kalau dilihat sekilas, haemul paejon memang mirip dengan martabak telur.

Isiannya terdiri dari telur dan daun bawang yang dipadukan dengan aneka hidangan laut, seperti gurita, cumi-cumi, dan kerang.

Camilan bercita rasa gurih ini paling lezat disantap saat masih hangat, terutama ketika musim salju.

Bungeo Ppang

Korea punya camilan kaki lima populer bernama bungeo ppang. Makanan ini merupakan kue berbentuk ikan dengan bahan isian paling populer berupa kacang merah, tetapi ada pula yang diisi cokelat atau keju.

Biasanya bungeo ppang akan langsung dibuat ketika ada pesanan sehingga Anda bisa menyantapnya dalam keadaan hangat.

Jjampong

Ketika ingin menikmati hidangan berkuah pedas selama berlibur ke Korea, jangan lupa mencoba jjampong.

Isiannya terdiri dari mi dengan kuah pedas yang dilengkapi beragam hidangan laut, seperti udang, cumi-cumi, gurita, dan kerang.

Cita rasanya sangat gurih dan pedas sehingga cocok dinikmati pada malam hari atau saat musim salju.

Sundubu Jjigae

Olahan sup spesial khas negeri ginseng yang juga menarik bagi wisatawan adalah sundubu jjigae.

Sup pedas ini mengandung tahu, telur, dan sayuran yang dilengkapi dengan bubuk cabai dan pasta gochujang.

Masyarakat Korea terbiasa menyantap sundubu jjigae sebagai pelengkap nasi pada musim salju supaya tubuh terasa hangat.

Samgyetang

Orang-orang yang menyukai hidangan ayam herbal wajib mencoba olahan serupa asli Korea yang bernama samgyetang.

Bahan dasarnya terbuat dari daging ayam utuh yang dimasak bersama ginseng beserta akarnya, bawang putih, ketan korea, dan berbagai rempah lain.

Masyarakat Korea terbiasa menyantap hidangan ini ketika musim hujan dengan cara membelahnya terlebih dahulu.

Jjangmyeon

Sajian mi khas Korea ini sangat terkenal karena sering terlihat di drama Korea.

Jjangmyeon adalah mi yang menarik karena disajikan dengan siraman saus kacang hitam yang rasanya khas.

Masyarakat Korea kerap menambahkan berbagai bahan pelengkap lainnya pada jjangmyeon, seperti sayuran, telur rebus, kimchi, atau acar lobak supaya rasanya lebih sedap.

Cara unik menyantap jjangmyeon adalah menyeruput agar seluruh permukaan mi dilapisi saus kacang hitam secara merata.

Naengmyeon

Tampilan naengmyeon memang tak berbeda dengan sajian mi pada umumnya. Namun, ada keunikan hidangan ini terletak pada konsep penyajian yang dilakukan dalam keadaan dingin.

Naengmyeon terbuat dari beberapa bahan dasar seperti mi, daging, sayuran, kimchi, telur rebus, dan buar pir.

Kuah bersuhu dingin pada hidangan ini bertujuan untuk mendinginkan suhu tubuh ketika musim panas berlangsung.

Gogigui

Jangan menyebut diri sendiri sebagai pencinta daging kalau belum pernah menyantap barbeque ala Korea yang bernama Gogigui.

Beragam pilihan daging akan disajikan dalam keadaan mentah agar pelanggan restoran bisa memasaknya sendiri dengan alat-alat yang sudah disiapkan.

Orang Korea gemar menyantap daging panggang yang dibungkus daun selada atau diberi tambahan kimchi dan bawang putih.

Dak Galbi

Variasi hidangan panggang ala Korea berikutnya yang menggugah nafsu makan adalah dak galbi.

Makanan populer ini terdiri dari potongan ayam berbumbu pedas yang dilengkapi saus gochujang serta sayuran seperti kol dan wortel.

Biasanya dak galbi disantap sebagai pelengkap nasi atau mi. Sensasi rasa yang pedas, gurih, dan manis membuat dak galbi cocok bagi lidah wisatawan Indonesia.

Bingsu

Bukan hanya hidangan musim salju Korea saja yang menggiurkan. Korea juga punya hidangan spesial di musim panas yang disebut bingsu (bingsoo).

Bingsu adalah sajian es serut yang dilengkapi potongan buah-buahan, kacang-kacangan, manisan kacang merah, dan krim keju.

Sensasi dingin dari hidangan ini tentu terasa sangat segar jika dinikmati ketika cuaca panas.

Bujet khusus untuk wisata kuliner tentu bukanlah masalah besar bila berkesempatan liburan ke Korea.

Jadi, susunlah rencana perjalanan Anda sebaik mungkin dan jangan lupa mengandalkan Traveloka untuk mendapatkan akomodasi perjalanan yang Anda butuhkan.***

News Feed