Ketua DPRD Sulsel Mengaku Bersyukur Terkena Covid-19, Karena Sudah Di Vaksin

Nasional4,412 views

MAKASSAR – Setelah menyatakan terkonfirmasi positif Covid-19 pada tes PCR yang kedua, Ketua DPRD Sulawesi Selatan Ina Kartika Sari mengaku bersyukur karena bisa beristirahat. Sebagai pejabat, dia juga harus mengumumkan kondisinya sekarang, Ia juga meminta kepada orang-orang yang pernah kontak dengan dirinya untuk segera melakukan pemeriksaan.

“Qadarullah mungkin tubuh saya juga membutuhkan istirahat, mohon maaf untuk saudara-saudara, sahabat, serta rekan kerja yang sudah kontak langsung dengan saya, mohon untuk melakukan test juga untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan,” ujarnya kepada otonominews, Kamis (10/2/2022).

Ia mengaku gejala yang dialaminya tidak ada yang serius, hanya gatal pada bagian tenggorokan yang terasa gatal dan tanpa demam, tidak flu dan tidak batuk.  Bahkan suami dan anaknya yang terkena Covid-19 juga mengalami gejala yang sama.“Oleh karena vaksin yang lakukan juga sudah lengkap, Alhamdulillah,” sebutnya.

Ina Kartika mengaku selama beberapa hari terakhir dirinya menjalankan tugas dengan jadwal yang sangat padat sebagai Ketua DPRD Sulsel. Apalagi rencananya pada Rabu kemarin akan melakukan reses, namun saya batalkan.

“Maka saya sadar diri, sebagai pejabat harus mengumumkan kondisi saya sekarang, agar orang-orang yang pernah kontak saya bisa test. Selain itu, kantor DPRD Sulsel juga dilockdown” kata Ina Kartika.

Dengan kondisinya saat ini, Ina Kartika merasakan ringan menghadapi cobaan ini karena sudah di vaksin. Namun dia juga mengatakan tidak tahu dirinya terkena dimana. “Terakhir saya  bersama Walikota Makassar  Ramdhan Pomanto menghadiri acara Orari,” katanya.

Seperti diketahui, Lewat unggahana ada akun instagramnya, Walikota Makassar juga mengaku terkonfirmasi positif Covid-19. “Selasa pagi tadi, saya melakukan test PCR lagi setelah di hari minggu kemarin tanggal 6 itu saya melakukan test dan hasilnya NEGATIF, setelah tes kembali hari ini sa. (L)

(Sumber Berita : m.otonominews.co.id)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed