KORUPTOR DAN KUCING.

Opini6 views

 

Oleh: Saiful Huda Ems.

Immanuel Ebenezer dari tukang gojek jadi Wamen Menaker habis itu korupsi, koleksi mobil-mobil mewah dan harta kekayaannya tiba-tiba jadi ratusan miliar. Ketika disidang, ia diliput banyak media bak selebriti. Nantinya kalau ia keluar dari penjarapun akan masih banyak cewek yang mengejarnya, akan banyak pula aktivis-aktivis dungu yang mendekati dan mendukungnya.

Negeri ini memang bagaikan surga bagi koruptor, lahan subur bagi para manipulator untuk beraksi. Sementara itu presidennya hanya galak di podium saja pada koruptor dan manipulator. Agamawannya hanya nampak alim di medsos, begitu kembali ke Ormasnya, mereka berpesta pora dengan hasil jarahan bisnis tambang yang dialokasikan untuknya.

Yakult yang dipuja-puja sebagai pejuang melawan radikalisme dan intoleransi ternyata korupsi kuota haji. Dan jelas sekali ada keterlibatan Jokowi, Erick dll. disana, karenanya Yakult diminta oleh Jokowi untuk terbang dan jalan-jalan ke Eropa menghindari panggilan sidang Pansus Haji di DPR RI. Tetapi yakinlah Jokowi, Erick dll. tidak akan pernah diadili apalagi dibui. Prabowo sebagai Macan Asia terbukti hanya bualan, fantasi orang-orang idiot yang meletakkan otak di lututnya belaka.

Jangankan mengejar koruptor sampai Antartika, mengejar koruptor sampai Solo saja tidak mampu, tidak berani. Masih kalah jauh dengan langkahnya kucing di halaman rumah kita. Sampai kapan keadaan negeri ini akan terus seperti ini?! Terasa sia-sia saja dengan apa yang kami perjuangkan semenjak puluhan tahun yang lalu. Meski demikian saya tidak akan pernah menyesal, karena perjuangan bagi saya adalah realisasi dari getaran nurani keadilan yang tergerak dari seruan Tuhan !.

Salam revolusioner ! โœŠ๏ธ…(SHE).

19 Januari 2026.

Saiful Huda Ems (SHE).

News Feed