Ribuan Warga Kelaparan, IKTN dan Relawan Gabungan Berhasil Tiba di Maligi Lewat Jalur Ekstrem

Daerah35 views

Foto: Istimewa (Dok.Google/Ist)

Pasaman Barat, KESBANG NEWS— Induk Koperasi Tambang Nusantara (IKTN) Sumatra Barat berhasil menembus jalur terisolasi guna menyalurkan bantuan kemanusiaan bagi korban bencana alam di wilayah Maligi, Pasaman Barat. Aksi kemanusiaan ini merupakan hasil sinergi antara IKTN bersama Serikat Mahasiswa Muslimin Indonesia (SEMMI), BEM Akademi Kebidanan Pasaman Barat, serta Kolaborasi Kemanusiaan Pasaman Barat.

Ketua IKTN Sumatra Barat, Mulyadi, saat dihubungi melalui sambungan seluler menyampaikan rasa syukur atas keberhasilan tim relawan mencapai lokasi terdampak.

“Alhamdulillah kami telah berhasil sampai di Maligi. Kami juga mengimbau kepada para pengusaha, khususnya pengusaha tambang yang ingin menyalurkan donasi, agar dapat menitipkannya melalui IKTN,” ujar Mulyadi.

Tim relawan IKTN menggunakan kapal BASARNAS dan menjadi rombongan pertama yang berhasil mengantarkan bantuan setelah beberapa hari wilayah tersebut terisolasi akibat bencana. Turut serta dalam perjalanan tersebut Camat Sasak Ranah Pasisie Yeni Tunida, Kapolres Pasaman Barat AKP Zulfikar, serta tim BASARNAS.

Setibanya kapal di pesisir Maligi, ribuan warga tampak antusias menyambut kedatangan tim relawan, berharap segera memperoleh bantuan makanan. Ketua Umum IKTN, Basyaruddin, menyampaikan kondisi darurat di lokasi.

“Kami melaporkan kepada Bapak Presiden dan pemerintah daerah, kami sudah sampai di Maligi. Di sini terdapat sekitar 8.000 jiwa yang saat ini menahan lapar dan sangat membutuhkan bantuan secepatnya,” tegasnya.

Dalam kegiatan penyaluran bantuan tersebut turut hadir Odi Eka Saputra selaku Ketua Umum SEMMI Cabang Pasaman Barat, Decky Sahputra Ketua Umum Kolaborasi Kemanusiaan Pasaman Barat, serta tim dari Akademi Kebidanan Pasaman Barat yang dipimpin oleh Putri, yang selain menjaga posko juga aktif menggalang donasi di berbagai titik di Pasaman Barat.

Sementara itu, tim relawan dari IKTN pusat diwakili oleh Salman Harahap selaku Pengawas IKTN, serta Elhan Zakaria sebagai Pembina IKTN.

Aksi kemanusiaan ini diharapkan menjadi pemantik solidaritas nasional agar bantuan bagi masyarakat Maligi dapat terus mengalir hingga kondisi benar-benar pulih.(Red)

Editor: Endi.S

News Feed