Jakarta, 12 November 2025 – Majelis Pimpinan Pusat Aliansi Mahasiswa Pemuda Islam Indonesia (MPP AMPII) melakukan aksi demonstrasi untuk menolak pelantikan para pejabat Eselon II di Kementerian Agama.
Dalam aksi ini Koordinator Lapangan Ahmad Baras mengungkapkan bahwa adanya dugaan Praktek jual beli jabatan di lingkungan Kementerian Agama khususnya jual beli bagi jabatan tinggi di Kementerian Agama.
Menurut keterangannya ” penting untuk diketahui publik bahwa ada dugaan praktek jual beli jabatan di lingkungan Kementerian Agama, hal ini bukan hanya menciderai nilai luhur keagamaan yang namanya digunakan dalam kementerian ini tetapi juga merupakan bentuk pengkhianatan terhadap negara dan rakyat Indonesia”.
Baras menambahkan bahwa ” Pentingnya menjaga profesionalitas dalam penunjukan personalia pejabat tinggi di lingkungan Kementerian Agama demi tata kelola pengambilan kebijakan yang amanah dan kredibel di Kementerian Agama”.
“Kita punya semangat agar Indonesia terbebas dari Korupsi, Kolusi, dan Nepotisme. Praktek Jual Beli Jabatan adalah wujud nyata dari KKN yang Harus diberantas, oleh sebab itu maka Kami menegaskan bahwa Menteri Agama Nasaruddin Umar harus membatalkan SK pengangkatan para Eselon II ini dan melakukan screening dan tes ulang secara professional dan akuntabel agar Kementerian Agama tidak menjadi sarang KKN.” Tutupnya.









